Safari Jumat di Desa Bendelan, Bupati Bondowoso Resmikan Masjid

oleh -573 Dilihat

KILASJATIM.COM, BONDOWOSO – Bupati Salwa Arifin menggelar safari Jumat di desa Bendelan, Kecamatan Binakal, Jumat (11/3/2022). Bupati juga meresmikan masjid.

Adapun yang diresmikan adalah Masjid Nurul Muhlisin. Bupati Salwa Arifin mengaku bangga karena asyarakatnya cukup kompak dalam membangun tempat ibadah.

“Saya bangga kepada saudara semua yang sudah membangun masjid sebagus ini,” katanya.

Bupati berpesan, bangunan fisik masjid yang bagus diharapkan juga diimbangi dengan semangat masyarakat untuk beribadah.

“Saya harap ibadahnya juga harus ditingkatkan biar tidak sia-sia,” harap dia.

Sementara itu, Kepala Desa Bendelan Bambang Suhartono mengatakan, bangunan masjid itu sudah lama lalu kemudian direnovasi total dari awal.

“Anggaran hasil swadaya masyarakat sekitar. Kurang lebih menelan satu miliar lebih,” ungkapnya.

Menurutnya, masjid tersebut mampu menampung kurang lebih 250 jemaah dan dinilai cukup untuk warga sekitar. “Ini pembangunannya juga dilakukan oleh masyarakat sekitar,” imbuh dia..

Pemkab Bondowoso melalui Bagian Kesra menyerahkan bantuan tunai untuk operasional masjid di Desa Bendelan itu senilai Rp 10 juta. Serta bantuan perabotan masjid dari berbagai OPD lain yang hadir.

Hadir dalam kegiatan tersebut Plt Kabag Kesra Abdul Mufid, Kasatpol PP Slamet Yantoko, Kadispendik Sugiono Eksantoso, kadis Perkim Ciptaru Hari Cahyono serta perwakilan OPD lainnya. kj3

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Baca Juga :  Gubernur Khofifah Lantik Bupati Trenggalek M Nur Arifin

No More Posts Available.

No more pages to load.