Presiden Instruksikan Penghapusan Kuota Impor

oleh -634 Dilihat

KILASJATIM.COM, Jakarta – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menginstruksikan penghapusan kuota impor, khususnya terhadap komoditas yang menyangkut kebutuhan dasar masyarakat. Arahan tersebut disampaikan langsung dalam sebuah sarasehan ekonomi yang digelar di Jakarta pada Selasa (8/4).

“Saya sudah kasih perintah untuk hilangkan kuota-kuota impor, terutama untuk barang-barang yang menyangkut hajat hidup orang banyak. Siapa yang mampu, siapa yang mau impor, silakan, bebas,” tegas Presiden.

Lebih lanjut, Presiden menyatakan bahwa sistem penunjukan langsung perusahaan impor tidak akan diberlakukan lagi. “Tidak lagi kita tunjuk-tunjuk (perusahaan). Hanya ini yang boleh, itu tidak boleh,” ujarnya.

Kebijakan ini, menurut Presiden, merupakan bagian dari strategi nasional untuk merampingkan birokrasi dan mendorong kemudahan berusaha. Ia juga menekankan pentingnya membangun ekosistem yang kondusif bagi penciptaan lapangan kerja dan pertumbuhan ekonomi nasional.

“Para pengusaha itu menciptakan lapangan kerja, pengusaha adalah pelaku yang di depan. Dia boleh cari untung, nggak ada masalah, tapi kita juga minta para pengusaha bayar pajak yang benar,” ucap Presiden.

Salah satu komoditas yang disoroti dalam kebijakan penghapusan kuota impor ini adalah daging. Presiden Prabowo menginstruksikan kepada Menteri Pertanian dan Menteri Perdagangan untuk membuka kesempatan impor seluas-luasnya bagi siapa pun yang memenuhi syarat.

“Siapa saja boleh impor, mau impor apa, silakan buka saja. Rakyat kita juga pandai kok, iya kan. Bikin kuota-kuota, habis itu perusahaan A, B, C, D yang hanya ditunjuk, hanya dia boleh impor, enak saja,” ungkap Presiden dengan nada tegas.

Selain itu, Presiden juga menyoroti praktik penyelundupan serta hambatan di sektor bea cukai. Ia mengapresiasi berbagai masukan dari para pelaku usaha dan menegaskan komitmen pemerintah untuk segera bertindak terhadap implementasi kebijakan yang tidak sesuai.

Baca Juga :  Resmi! PSI Dukung Capres-Cawapres Prabowo dan Gibran di Pilpres 2024

“Kalau ada lagi implementasi yang kurang bagus, segera laporkan. Segera laporkan, kita bertindak,” pungkasnya. (den)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.