Timnas Jerman Pecat Hansi Flick, Satu Nama jadi Kandidat Kuat Isi Kekosongan Pelatih

oleh -250 Dilihat

KILASJATIM.COM, Surabaya – Timnas Jerman resmi memecat sang pelatih Hansi Flick. Kini, Federasi Sepak Bola Jerman (DFB) mencari sosok pengganti. Satu nama yang menjadi kandidat kuat adalah Jurgen Klopp yang kini menangani Liverpool.

DFB disebut menjadikan Jurgen Klopp sebagai pilihan utama untuk mengisi posisi yang lowong tersebut. Namun, mengingat posisi Klopp, DFB sepertinya akan mengizinkannya untuk menghabiskan musim ini bersama Liverpool sebelum mengambil pekerjaan itu secara penuh waktu sebelum Euro 2024.

Klopp sebelumnya pernah mengatakan dirinya tidak menutup pintu untuk menangani Jerman. Menurutnya menjadi suatu kehormatan besar bisa ditunjuk sebagai pelatih Timnas Jerman. Menurutnya, masalah yang menghalangi keinginannya melatih timnas Jerman adalah kesetiaannya bersama Liverpool.

“Saya tidak bisa meninggalkan Liverpool begitu saja sekarang dan mengatakan saya akan mengambil alih Jerman untuk waktu yang singkat. Itu tidak berhasil dan permintaannya pun tidak ada. Jika saya harus melakukan itu suatu saat nanti, maka saya harus tersedia dan saat ini saya tidak. Saya memiliki tanggung jawab terhadap klub,” kata Klopp dalam wawancara pada musim panas lalu.

“Pada dasarnya, ini adalah pekerjaan yang menarik. Namun saya belum tahu apakah saya akan melakukan sesuatu yang benar-benar berbeda setelah meninggalkan Liverpool. Saya ingin tetap membuka pilihan saya,” tambahnya.

Selain Klopp, nama lain yang disebut-sebut masuk menjadi kandidat adalah Julian Nagelsmann, yang sebelumnya menggantikan Flick sebagai pelatih Bayern Munchen. Lalu, ada nama Thomas Tuchel dan juga mantan pelatih Eintracht Frankfurt, Oliver Glasner, yang juga sedang menganggur. (bbs/fiq)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Baca Juga :  Persebaya Vs Borneo FC: Bajul Ijo Menang 2-1

No More Posts Available.

No more pages to load.