KILASJATIM.COM, Jakarta – Politisi PDI Perjuangan, Kris Dayanti tengah bersiap maju Pilkada 2024.
Mantan istri Anang Hermansyah ini menyatakan sudah bertekad bulat, mantap untuk maju menjadi calon wali kota Batu, Malang, Jawa Timur.
Hal itu ia ungkapkan saat ditanya soal keyakinannya maju di Pilkada Kota Batu, Malang, pada Senin (17/6).
“Iya. Insya Allah,” ujar Krisdayanti di daerah Cilandak, Jakarta Selatan.
Kris Dayanti mengatakan, hari ini pun ia akan pergi ke Kota Batu untuk menyaksikan penyembelihan hewan kurbannya.
Istri dari Raul Lemos ini mengatakan, kunjungannya ke Kota Batu sekaligus akan menyapa warga di sana.
“Suami (Raul Lemos) sudah tunggu di kota Batu juga bersama-sama keluarga untuk kurban juga, jadi kita sampai Batu juga bisa sama-sama mantau acara kurban,” ucap Krisdayanti.
Krisdayanti mengajak cucunya, Ameena dan Azzura, serta dua anaknya, Kellen dan Amora ke Kota Batu.
Namun dia membantah saat ditanya apakah kunjungannya itu sebagai bentuk keseriusannya di Pilkada Kota Batu.
Kris Dayanti menyebut bahwa ia hanya ingin mengajak cucunya jalan-jalan di Kota Batu.
“Nah ini totally ngemong putu-putu,” tutur Krisdayanti. (bbs/sat)