
Surabaya, Kilasjatim: Wisata kuliner surabaya memang di kenal dengan rasanya yang sangat khas. Mulai dari kuliner siang surabaya hingga kuliner malam surabaya, tersedia bagi para wisatawan domestik maupun mancanegara yang berkunjung ke Surabaya.
Untuk meramaikan industri kuliner Surabaya, Crown Prince Hotel berinovasi dengan menghadirkan Hainan Chicken Rice yang menjadi menu andalan bulan ini. Satu paket menu ini terdiri dari setengan bagian ayam, kuah disertai potongan tofu dan nasi hainan. Karena antusiasme tamu yang sangat menyukai masakan ini, maka menu tersebut akan diperpanjang hingga akhir tahun.
Alasan menu ini dibuat karena melihat pangsa pasar warga Asia dan cita rasanya yang menarik. “Hainan chicken rice ini bisa dipadukan oleh 3 macam saus yaitu Bangkok, leek dressing dan kecap asin sesuai selera”, kata Riza Novianto, Executive Chef Crown Prince Hotel Surabaya, Senin, 23/9/2019.
Menu ini bisa dipesan diseluruh outlet yaitu Lobby Lounge, Avallon Restaurant, Sixth Lounge maupun room service. “Menu ini bisa menjadi salah satu alternatif untuk makan malam,” imbuh Rizal.(KJ1)