KILASJATIM.COM, Surabaya – Yenny Wahid akhirnya buka suara soal namanya yang tak masuk kandidat calon wakil presiden Anies Baswedan. Yenny menegaskan bahwa dirinya tak pernah menyodorkan diri menjadi cawapres Anies, hanya merespons lamaran yang datang.
“Saya gak pernah nyodorin diri jadi cawapres mas Anies lho. Saya cuma merespon lamaran yang datang,” ungkap Yenny dikutip dari akun media sosial Twitter miliknya, Jumat (11/8/2023).
Di satu sisi, Yenny justru mendukung Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjadi cawapres Anies.
“Justru saya mendukung Mas AHY jadi cawapres Mas Anies,” ujar putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid tersebut.
Bahkan Yenny bilang bahwa Anies-AHY adalah pasangan paling top.
“Ini saya ngomong, ini sudah paling pas, paling top,” sebut Yenny.
Sebelumnya, nama Yenny Wahid nyatanya tidak masuk dalam kandidat Calon Wakil Presiden Anies Baswedan. Padahal sebelumnya, nama Yenny Wahid digadang-gadang menjadi kandidat terkuat untuk menemani Anies bertarung di Pilpres 2024.
Hal ini diungkapkan Anggota Tim 8 Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Sudirman Said. Menurut Sudirman Said, tidak ada parpol pendukung Bacapres Anies Baswedan yang mengajukan nama Yenny Wahid. Adapun ketiga partai tersebut adalah Demokrat, Nasdem, dan PKS.
Di lain sisi, Sudirman menyebut satu nama cawapres saat ini telah ada di kantong Anies. Koalisi hanya sedang menunggu momentum yang tepat bagi Anies untuk mengumumkan nama tersebut.
“Tentang nama cawapres sudah lama kita sampaikan ke publik, saat ini sudah di kantong Pak Anies. Kita sedang menunggu momentum terbaik untuk mengumumkannya,” ungkap Sudirman Said. (bbs/yun)