PPNS Berikan Pengenalan Software Manajemen Produksi Dalam Upaya Peningkatan Produksi Kapal Ikan Tradisional di Lamongan

oleh -377 Dilihat

KILASJATIM.COM, LAMONGAN – Lamongan adalah salah satu kabupaten penghasil produk perikanan terbesar di Jawa Timur. Banyak penduduk yang tinggal di daerah Lamongan utara yang berprofesi sebagai nelayan. Para nelayan ini juga banyak yang berprofesi sebagai pembuat kapal ikan tradisional.

Produksi kapal ikan tradisional secara umum masih belum memiliki manajemen dengan baik sehingga belum dapat menghasilkan produk secara optimal. Salah satu daerah di Lamongan yang memiliki penduduk mayoritas sebagai nelayan dan pembuat kapal ikan tradisional adalah Kecamatan Paciran.

Dalam rangka meningkatkan produksi pembangunan kapal ikan tradisional, tim pengabdian masyarakat (Pengmas) Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (PPNS) memberikan pengenalan software untuk manajemen produksi. Tool yang dipakai adalah Microsoft Project.

Microsoft Project adalah tool yang biasanya digunakan oleh pemimpin proyek untuk mengelola proyek agar lebih efisien. Tool ini dapat dimanfaatkan untuk membuat rencana proyek, membuat laporan, membuat jadwal, mengelompokkan sumber daya, hingga melakukan kolaborasi. Selain itu tool ini dapat digunakan untuk menentukan prioritas proyek yang harus diselesaikan terlebih dahulu.

“Kegiatan pengabdian masyarakat yang dilaksanakan secara hybrid pada Sabtu (29/7) berupa pengenalan terkait Microsoft Project kepada kurang lebih dua puluh pekerja industri kapal ikan tradisional anggota serikat pekerja Sekawan Group di Desa Paciran, Lamongan,” jelas Ketua Tim Pengmas PPNS, Irma Rustini A. pada keterangannya yang diterima. Jumat, (25/8/2023).

Tim yang diketuai oleh Irma Rustini Aju dengan anggota; Nurvita Arumsari, Yugowati Praharsi, Yuning Widiartini, Dika Rahayu Widiana, dan Bagus Cahyo Juniarso memberikan pelatihan berupa pengenalan Microsoft Project.

Tim yang terdiri dari Dosen Program Studi Manajemen Bisnis, Teknik Kelistrikan Kapal, Teknik Keselamatan dan Resiko serta Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja PPNS dibantu oleh tiga (3) orang mahasiswa dari Program Studi Manajemen Bisnis.

Baca Juga :  Tim PPNS Beri Pelatihan Safety and Maintenance Engineering untuk SMKN 5 Surabaya

Kegiatan pengenalan Microsoft Project ini diberikan secara daring oleh salah satu anggota tim, sedangkan anggota tim yang lain terjun langsung ke tempat pelatihan di balai desa Kandangsemangkon Kecamatan Paciran untuk membantu agar peserta pelatihan dapat mempraktekkan apa yang diajarkan oleh pemateri.

“Kendala yang dialami adalah para peserta pelatihan tidak memiliki laptop ataupun komputer sehingga anggota tim memfasilitasi beberapa laptop untuk digunakan praktek oleh para peserta pelatihan. Kegiatan ini diakhiri dengan penyerahan lisensi Microsoft Project kepada pimpinan proyek pembuatan kapal ikan tradisional supaya bisa dimanfaatkan oleh tim mereka,” tutur Irma. (ari)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.