Latihan Perdana Timnas Indonesia Melawan Brunei Darussalam di Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

oleh -278 Dilihat

KILASJATIM.COM, Jakarta – Tim nasional Indonesia menggelar pelatihan perdana menjelang pertandingan melawan Brunei Darussalam dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2026. Latihan dilaksanakan di Lapangan A, Gelora Bung Karno, pukul 17.00 WIB dan berlangsung selama 1 jam.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengatakan bahwa ini merupakan latihan pemulihan karena banyak pemain baru datang.

“Iya, jadi latihan hari ini latihan pemulihan saja karena banyak pemain yang setelah selesai pertandingan baru datang (dari klub) juga dan ada juga pemain-pemain yang datang dari luar negeri yang lama di perjalanan,” kata Shin Tae-yong kepada awak media, di Lapangan A GBK, pada Senin (9/10/2023).

Pola latihan diawali dengan para pemain yang melakukan peregangan otot sambil duduk di matras. Kemudian mereka berlari sebanyak satu kali mengelilingi lapangan dan dilanjutkan dengan latihan passing bola dari jarak dekat.

Sebanyak 26 pemain mengikuti latihan perdana pada hari ini termasuk dengan 3 pemain tambahan, yakni Hokky Caraka, Dzaky Asraf, dan Fachruddin Aryanto.

“Memang pastinya akan banyak yang penasaran permainan seperti apa. Untuk itu, mungkin bisa nonton saja langsung nanti di tanggal 12 (Oktober) di lapangan,” ujar Shin.

Mengingat kali ini Indonesia menjadi tuan rumah, Shin juga mengatakan akan memaksimalkan tim untuk mencetak gol.

“Dengan begitu tim bisa berangkat ke Brunei sesantai mungkin,” lanjutnya.

Adapun Indonesia akan melawan Brunei Darussalam pada 12 Oktober 2023 di SUGBK. Pertandingan ini sebagai babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Kemudian tim Garuda akan kembali menantang Brunei Darussalam pada leg kedua di Sultan Hassanal Bolkiah Stadium, Bandar Seri Begawan. (bbs/fiq)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Baca Juga :  Laga Final Sepakbola U-22 Indonesia Lawan Thailand Malam Ini, Gubernur Khofifah: Saatnya Mengakhiri 32 Tahun Puasa Juara Cabor Sepak Bola