Foto Istimewa
KILASJATIM.COM, Surabaya – Sebuah kecelakaan beruntun yang dipicu oleh mobil mewah Mercedes-Benz (Mercy) menjadi viral di media sosial pada Senin (23/12/2024). Insiden ini terjadi di kawasan Pakuwon City hingga Jalan Raya Kenjeran, Surabaya.
Pengemudi Mercy yang menjadi penyebab kecelakaan akhirnya berhasil ditangkap. Pelaku diketahui bernama Septian Uki Wijaya (38), seorang warga Tambak Arum.
Dalam sebuah video yang beredar di media sosial, Septian mengakui perbuatannya dan meminta maaf. Ia juga mengungkapkan bahwa dirinya mengemudi dalam kondisi mabuk akibat mengonsumsi alkohol.
“Saya cuma minum bir, Pak, bir Bintang. Iya, saya cuma bir Bintang. Saya minta maaf, saya minta maaf, Pak. Hukum saya, Pak,” ujar Septian dalam video tersebut.
Septian juga menyatakan kesiapannya untuk bertanggung jawab atas kejadian tersebut.
“Apapun kesalahan saya, saya tanggung jawab. Saya tanggung jawab, saya salah. Kalau ada yang mati, saya salah,” tambahnya.
Kasat Lantas Polrestabes Surabaya, AKBP Arif Fazlurrahman, mengonfirmasi bahwa pelaku memang mengemudi dalam pengaruh alkohol.
“Kadar alkohol dalam darah pelaku mencapai 0,77 mg/L. Dalam kondisi seperti itu, pelaku sudah kehilangan kendali motorik, perilaku agresif muncul, dan kemampuan koordinasi indra terganggu,” jelas Arif.
Saat ini, pelaku telah diamankan di Polrestabes Surabaya.
“Kami tunggu pelaku pulih untuk menjalani interogasi lebih lanjut. Olah tempat kejadian perkara (TKP) juga masih kami koordinasikan,” ujar Arif.
Kecelakaan beruntun tersebut terjadi di Jalan Raya Kenjeran sekitar pukul 15.50 WIB dan menyebabkan kemacetan dua arah sepanjang 1 kilometer. Empat mobil dan dua motor terlibat dalam kecelakaan ini.
Mobil Avanza yang terlibat bahkan tercebur ke sungai, sementara Grand Livina nyaris masuk ke sungai. Mobil Brio mengalami kerusakan parah, dan dua motor yang terlibat ringsek akibat tabrakan tersebut.
Usai menyebabkan kecelakaan, mobil Mercy sempat melarikan diri sebelum akhirnya pelaku ditangkap oleh pihak kepolisian. (friz)