Gagal Menang, Ditahan Imbang Feyenoord 3-3 di Liga Champions

oleh -505 Dilihat

KILASJATIM.COM, MANCHESTER – Nasib sial terus menghampiri Manchester City. Kali ini, The Citizens gagal memanfaatkan keunggulan setelah mengalami comeback luar biasa dari Feyenoord pada matchday kelima Liga Champions.

Laga antara Manchester City dan Feyenoord berlangsung di Etihad Stadium, Rabu (27/11/2024) dini hari WIB. Man City unggul lebih dulu di babak pertama melalui gol penalti Erling Haaland. Dominasi mereka berlanjut di awal babak kedua dengan tambahan gol kedua dari Haaland serta gol Ilkay Gündoğan, membawa City memimpin 3-0 hingga menit ke-75.

Namun, keunggulan tersebut perlahan terkikis. Feyenoord mencetak gol pertama melalui Anis Hadj-Moussa, lalu menyamakan kedudukan hanya dalam tujuh menit terakhir waktu normal lewat gol Santiago Gimenez dan David Hancko. Hasil akhir 3-3 membuat Man City harus rela kehilangan kemenangan yang sudah di depan mata.

Rekor buruk pun dicatatkan oleh Manchester City dalam pertandingan ini. Menurut data Opta, juara bertahan Liga Inggris tersebut menjadi tim pertama dalam sejarah Liga Champions yang gagal meraih kemenangan meskipun sudah unggul 3-0 selama 75 menit.

Hasil imbang ini memperpanjang tren negatif Man City dalam enam laga terakhir di semua kompetisi. Erling Haaland dan kawan-kawan belum sekalipun meraih kemenangan, dengan catatan lima kekalahan beruntun serta satu hasil imbang melawan Feyenoord.

Kemenangan terakhir Man City terjadi lebih dari sebulan lalu, tepatnya pada 26 Oktober, saat mereka mengalahkan Southampton 1-0 di Liga Inggris.

Eks pemain Manchester City, Gael Clichy, turut mengomentari performa buruk mantan klubnya. Menurutnya, hasil imbang melawan Feyenoord terasa seperti kekalahan, mengingat City sempat unggul jauh di kandang sendiri.

Baca Juga :  Cek Rek! Ini Hasil Lengkap Kualifikasi Euro 2024

“Saya kehilangan kata-kata. Anda memang bisa diberi kebebasan, tetapi bagi para pemain bertahan, ada aturan yang harus Anda ikuti,” ujar Clichy, dikutip dari BBC.

Man City kini menghadapi tantangan besar untuk segera bangkit, mengingat tekanan yang semakin besar baik di Liga Inggris maupun Liga Champions. (dri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.