KILASJATIM.COM, Lumajang – Gunung Semeru, yang terletak di perbatasan Kabupaten Lumajang dan Malang, Jawa Timur, mengalami erupsi disertai luncuran awan panas sejauh 3 kilometer pada Sabtu, 18 Mei 2024, pukul 17:34 WIB.
“Letusan disertai awan panas dengan jarak luncur 3 kilometer dari puncak ke arah tenggara,” kata Petugas Pos Pengamatan Gunung Semeru, Sigit Rian Alfian, dalam keterangan tertulis yang diterima di Kabupaten Lumajang.
Menurut Sigit, erupsi Gunung Semeru terjadi pada pukul 17:34 WIB dengan tinggi kolom letusan teramati sekitar 800 meter di atas puncak atau 4.476 meter di atas permukaan laut (mdpl).
“Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal ke arah barat laut. Erupsi terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 23 mm dan durasi 176 detik,” tuturnya seperti dikutip dari Antara.
Belum ada laporan mengenai dampak erupsi ini terhadap penduduk sekitar maupun aktivitas masyarakat setempat. Namun, pihak berwenang terus memantau perkembangan situasi dan menghimbau warga untuk tetap waspada serta mengikuti arahan dari pihak terkait. (guh)