Hari Raya Nyepi, Pelabuhan Ketapang Banyuwangi Ditutup Lebih Awal

oleh -532 Dilihat

KILASJATIM.COM, Bali – Untuk menghormati Hari Raya Nyepi tahun Caka 1946 seperti biasa penyeberangan di Selat Bali ditutup selama 24 jam. Namun waktu penutupan penyeberangan antara Pelabuhan Ketapang dan Gilimanuk tidak dilakukan bersamaan.

Untuk penyeberangan dari pelabuhan Ketapang akan ditutup pukul 00.00 WITA, sedangkan penyeberangan dari Pelabuhan Gilimanuk mulai dilakukan pukul 06.00 WITA.

Pengawas Satuan Pelayanan Kelas I
Pelabuhan Penyeberangan Gilimanuk
BPTD (Balai Pengelola Transportasi Darat) Kelas II Bali, I Made Ria Fran Dharma Yudha, Kamis (7/3/2024) menyampaikan, sesuai surat dari Kementrian perhubungan nomor
AP.106/1/7/BPTD-II-BALI/2024, maka pada hari pelaksanaan Nyepi Senin (11/3/2024) mulai pukul 06.00 WITA sampai Selasa (12/3/2024) pukul 06.00 WITA, kapal-kapal yang beroperasi di penyeberangan Gilimanuk-Ketapang dan penyeberangan Padangbai-Lembar tidak beroperasi. (bbs/sat)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Baca Juga :  Bersama Ribuan Jamaah, Habib Syech dan Yusuf Mansur Tutup Tahun di Banyuwangi

No More Posts Available.

No more pages to load.