Airlangga Pimpin Tim Negosiasi RI-AS, Targetkan Penurunan Tarif Impor

oleh -700 Dilihat

KILASJATIM.COM, Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto memimpin tim negosiasi mewakili Pemerintah Indonesia dalam perundingan dengan Pemerintah Amerika Serikat. Tim tersebut terdiri atas Menteri Luar Negeri Sugiono dan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.

Rombongan bertolak ke Washington DC, Amerika Serikat, pada Selasa malam (15/4/2025). Salah satu target utama dalam perundingan ini adalah menurunkan tarif impor resiprokal yang dikenakan oleh AS kepada Indonesia.

“Targetnya kan yang pasti ada pembicaraan beberapa putaran. Yang penting diturunkan (tarif impor),” ujar Airlangga di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (15/4/2025).

Dalam pernyataan terpisah, Airlangga menyatakan bahwa tim negosiasi menginginkan adanya hasil konkret dari dialog dengan pihak Amerika Serikat. Ia mengungkapkan bahwa pemerintah Indonesia juga terbuka terhadap pembentukan pasar bebas terbatas antara kedua negara.

“Artinya, specific outcome itu lebih penting sehingga kami dalam tanda petik. Kalau untuk perjanjian nanti, framework, berikut dalam bentuk limited FTA (perjanjian pasar bebas terbatas), atau kita pernah punya TIFA dengan Amerika,” jelas Airlangga.

“Nah, itu yang dalam format perjanjian. Kami minta outcome yang spesifik, yang pragmatis ada,” lanjutnya.

Selama di Washington, tim negosiasi Indonesia dijadwalkan akan bertemu dengan sejumlah pejabat dari Pemerintah Amerika Serikat, termasuk dari Kantor Perwakilan Dagang AS (USTR), Kementerian Keuangan AS, serta beberapa asosiasi bisnis seperti US-ASEAN Business Council dan US-Indonesia Society (USINDO).(nal)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Baca Juga :  Asyik! Super Air Jet Resmi Buka Rute Jakarta-Banyuwangi 

No More Posts Available.

No more pages to load.