KILASJATIM.COM, SURABAYA – Owly, maskot Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya kembali hadir dihadapan 2.899 mahasiswa baru (maba) peserta Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) 2024 Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya, Minggu (25/8/2024) di lapangan timur Untag Surabaya.
Owly yang telah lama tidak aktif, kembali muncul dan berkolaborasi dengan sepuluh anggota Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tari Untag Surabaya untuk memberikan suguhan yang enerjik dan memukau di hadapan seluruh mahasiswa baru. Kesan modern dan tradisional pada gerakan tari yang ditampilkan menarik perhatian sekaligus ajakan pada para mahasiswa baru ikut melestarikan budaya khususnya tari di tengah kemajuan teknologi modern.
Ketua UKM Tari, Ajeng mengungkapkan bahwa dirinya dan tim memerlukan waktu enam minggu untuk mempersiapkan penampilan, mulai dari pemilihan lagu hingga menggabungkan unsur modern dan tradisional dalam gerakan tari.
Semua ini dilakukan demi menyuguhkan penampilan yang akan membekas di hati para mahasiswa baru. “Respon pertama saat menerima mandat ini, saya sempat panik karena bentrok dengan jadwal lomba UKM kami. Namun, teman-teman sangat antusias untuk ikut meramaikan re-launching maskot Untag Surabaya ini,” terang Ajeng.
Ajeng menambahkan bahwa melalui tarian Owly yang enerjik, dirinya dan tim ingin menyampaikan pesan bahwa mahasiswa Untag Surabaya sebagai Patriot Merah Putih harus terus berusaha dan bersemangat dalam menimba ilmu, sehingga dapat memberikan manfaat kepada orang lain sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi. “Untuk mahasiswa baru, ini adalah awal kalian memasuki kehidupan kampus yang baru. Tetaplah semangat hingga akhir, jangan berhenti di tengah jalan untuk terus menimba ilmu,” pesan mahasiswi semester tujuh ini.
Dea Ayu Puspita Sari, salah satu anggota tim UKM Tari, menjelaskan bahwa tantangan dalam penampilan tari Owly adalah menyelaraskan gerakan dalam satu tim sesuai dengan genre yang ada, yakni tarian modern dan tradisional. “Kami berharap tarian yang kami bawakan ini dapat menginspirasi teman-teman mahasiswa baru dan tahun depan bisa menarikan penampilan ini lagi dengan lebih hebat,” papar Dea.
Sementara itu, Bobby salah satu mahasiswa baru dari Fakultas Psikologi, menyampaikan kesan pertamanya saat melihat penampilan maskot Owly bersama UKM Tari. “Kesan pertama sangat menarik, apalagi dengan persiapan selama enam minggu yang masih tergolong singkat untuk mempersiapkan penampilan megah seperti itu,” pungkas Bobby.(tok)