World Water Forum ke-10 Terbaik Sepanjang Sejarah Penyelenggaraan

oleh -942 Dilihat

Foto: Ist/Humas Pemerintah – Teks: Yun

World Water Forum ke-10 resmi dibuka oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Bali International Convention Center (BICC), Nusa Dua, Bali, Senin (20/5/2024). Penyelenggaraan forum air terbesar sedunia tersebut diakui sebagai yang terbaik di antara gelaran sebelumnya sehingga memberikan kesan istimewa bagi kepala negara, delegasi, dan peserta yang hadir.

Hal ini diungkapkan oleh Staf Khusus Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Bidang Sumber Daya Air, Firdaus Ali, dalam konferensi pers di Media Center World Water Forum ke-10 di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Senin (20/5/2024).

“Ini adalah forum air yang terbaik sepanjang sejarah mulai dari persiapan hingga pelaksanaan. Banyak yang terkesan dengan penyelenggaraannya, terlebih forum ini merupakan forum pertama yang terlaksana setelah pandemi COVID-19,” kata Firdaus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Baca Juga :  Gandeng WWF Indonesia, Samsonite Gelar Luggage Trade-In

No More Posts Available.

No more pages to load.