Titiek Soeharto Kenang Sang Ayah di Bukit Soeharto Ponorogo

oleh -608 Dilihat

Foto: Ist

KILASJATIM.COM, Ponorogo – Milad ke-103 almarhum Jendral Besar HM Soeharto digelar di Bukit Soeharto, Desa Badegan, Kecamatan Badegan, Kab. Ponorogo, Sabtu malam (8/6/2024).

Bertajuk “Bukit Soeharto Bersholawat” pengajian dan sholawat bersama itu menghadirkan dua ulama masyhur, Habib Ali Zaenal Abidin Assegaf (Habib Bidin) dan Kiai Muhammad Abdurrahman Kautsar (Gus Kautsar).

Kang Bupati Sugiri Sancoko, Wakil Bupati Bunda Lisdyarita, dan Siti Hediati Hariyadi (Titiek Soeharto), anak keempat almarhum H.M. Soeharto, nampak hadir bersama ribuan masyarakat untuk mengenang dan mendoakan almarhum Sang Jendral.

“Mudah-mudahan almarhum husnul khotimah, diampuni segal dosa, diterima semua amalnya dan kita mampu meneladani perjuangan beliau,” ungkap Kang Bupati Sugiri dalam sambutannya.

Ia juga berharap hadirnya wana wisata Bukit Soeharto ini mampu dijaga masyarakat dengan sebaik-baiknya. Sehingga dapat menjadi pengingat perjuangan HM Soeharto sekaligus mampu meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar.

“Semoga Bukit Soeharto ke depan menjadi wisata edukasi, wisata pengenang beliau dan mampu membuat ekonomi Ponorogo tumbuh dan bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat Ponorogo,” ujarnya.

Senada dengan hal tersebut, Titiek Soeharto berharap wisata bukit Soeharto yang berada di wilayah antar provinsi Jawa Timur dan Jawa Tengah itu mampu meningkatkan gairah pelaku usaha.

“Diharapkan tempat ini bisa menjadi salah satu objek wisata unggulan di Jawa Timur yang dapat meningkatkan perekonomian para pelaku usaha, tidak hanya warga Ponorogo dan Wonogiri tetapi wilayah lain di Jawa Timur dan Jawa Tengah,” ungkap Titiek.

Selain itu, Titiek Soeharto mengajak masyarakat untuk selalu menghargai perjuangan para pemimpin terdahulu dan menjadikannya inspirasi langkah membangun negeri.

“Marilah kita petik sisi positifnya, menjadi inspirasi dan motivasi untuk ikut aktif dalam kegiatan pembangunan nasional. Pak Harto memimpin Indonesia selama 32 tahun. Banyak prestasi yang telah ditorehkan di bidang pangan, kependudukan, pembangunan infrastruktur dan sebagainya,” tambahnya. (bbs/bkj)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Baca Juga :  Danlanal Banyuwangi Buka RAT LPJ Primkopal Lanal Banyuwangi Tahun Buku 2018

No More Posts Available.

No more pages to load.