Vice President Consumer Sales Area Jawa Bali Telkomsel Riny Novitriyanti (dua dari kiri) dan Pimpinan BNI Wilayah 06 Hery Prijanto (tengah) saat menandatangani kerja sama yang berlangsung di Surabaya, Kamis (11/8).
KILASJATIM.COM, Surabaya –Telkomsel terus meningkatkan upaya untuk #BukaSemuaKemudahan bagi pelanggan dalam mendapatkan solusi layanan pendukung konektivitas digital terdepan. Hal tersebut kini diwujudkan Telkomsel dengan kolaborasi bersama PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) Agen46 wilayah Jawa Timur bagian utara untuk mengakomodir serta memperluas kemudahan akses produk dan layanan Telkomsel bagi pelanggan maupun calon pelanggan.
Kolaborasi ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman oleh Vice President Consumer Sales Area Jawa Bali Telkomsel Riny Novitriyanti dan Pimpinan BNI Wilayah 06 Hery Prijanto yang berlangsung di Surabaya, (11/8).
Vice President Consumer Sales Area Jawa Bali Telkomsel Riny Novitriyanti mengatakan, memahami perubahan perilaku dan gaya hidup pelanggan dalam memanfaatkan layanan digital, Telkomsel terus melakukan berbagai inovasi yang tak terbatas dalam menghadirkan produk dan layanan terdepan, namun juga berupaya memberikan beragam solusi yang dapat #BukaSemuaKemudahan bagi pelanggan untuk mengakses berbagai produk dan layanan unggulan dari Telkomsel.
“Bersama dengan BNI Agen46, kami berkomitmen untuk memastikan hadirnya saluran pembelian produk dengan mengedepankan konsep customer-centricity yang menawarkan kecepatan dan kemudahan bertransaksi yang lebih relevan dengan kebutuhan pelanggan,” kata Riny Novitriyanti.
Kolaborasi antara Telkomsel dan BNI, kini melalui mitra BNI Agen46 ini memudahkan calon pelanggan Telkomsel untuk berlangganan dan melakukan pembayaran tagihan layanan pasca bayar Telkomsel Halo di lebih dari 13.000 titik layanan yang tersebar di seluruh wilayah Jawa Timur bagian utara.
Paket Halo Unlimited menyediakan berbagai pilihan paket data dengan kuota hingga 150GB, ditambah bebas telepon hingga 1000 menit dan bebas kirim SMS hingga 2000 SMS ke semua operator, serta kuota roaming internasional hingga 500MB. Paket ini juga memberikan nilai tambah lain berupa bebas akses tanpa batas untuk aplikasi yang tergabung di layanan MAXstream (aplikasi MAXstream, HBO GO, VIU, UseeTV GO, Vidio, Sushiroll, Genflix, RCTI+, dan Disney+ Hotstar), GamesMAX (Free Fire, Mobile Legend Bang Bang, Arena of Valor, PUBG Mobile, LINE Let’s Get Rich, Marvel Super War, dan Rise of Nowlin), MusicMAX (LangitMusik, JOOX, Smule, Spotify, Svara, dan Resso), aplikasi pesan instan (WhatsApp, LINE), dan layanan e-commerce populer (Shopee, Tokopedia, dan Lazada).
Telkomsel mengapresiasi kolaborasi yang telah dibangun bersama BNI. Kami berharap terus dapat mengembangkan sistem kemitraan yang telah ada sebagai komitmen untuk konsisten memberikan kemudahan akses bagi pelanggan dalam mendapatkan solusi layanan terdepan Telkomsel.
“Semoga upaya bersama ini juga dapat terus membuka lebih banyak peluang kemajuan yang mendukung digitalisasi ekosistem bisnis ritel di Indonesia, sehingga dapat mendorong kebangkitan perekonomian nasional secara inklusif,” pungkas Riny. (kj2)