Tekuk Persipal 1-0 di Kandang, Persibo Kokoh Dipuncak Klasemen Group 3 Liga 2

oleh -965 Dilihat

KILASJATIM.COM, Bojonegoro – Persibo Bojonegoro kembali melanjutkan tren positif dengan membungkus tiga poin di kandang. Pasukan Laskar Angling Dharma menang tipis 1-0 atas tamunya Persipal Palu dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 yang digelar di Stadion Letjen H Soedirman Bojonegoro Minggu sore, (6/10/24).

Gol tunggal Persibo dicetak oleh striker bernomor punggung 11 Osas Marveolus Saha pada menit 22′ babak pertama. Osas dengan mudah melesakkan bola ke gawang Persipal setelah menerima umpan manja sundulan dari Taher Jahanbakhz.

Sepanjang jalannya pertandingan babak pertama, kedua tim bermain dengan tempo yang landai. Namun penguasaan bola dominan dikuasi oleh anak asuh Regi Aditya. Persipal tercatat hanya melakukan satu kali tembakan ke gawang Persibo yang dijaga Gery Mandagi.

Di babak kedua, Persipal mencoba menurunkan tenaga baru dengan mengganti dua pemainnya di posisi depan. Skema permainan Persipal lebih berkembang dan bisa menguasai keadaan.

Tercatat pada awal babak kedua serangan cepat Persipal sempat merepotkan barisan belakang Persibo. Persipal juga sempat mendapat lima kali peluang dari tendangan sudut, namun masih bisa belum bisa dimaksimalkan dan berbuah gol balasan.

Laga keempat Persibo Bojonegoro ini disaksikan sekitar 6.000 ribu suporter yang hadir dari berbagai daerah di Kota Ledre. Sementara itu kemenangan tipis 1-0 ini membuat Persibo kokoh dipuncak klasemen sementara group 3 zona timur Pegadaian Liga 2 dengan 12 poin. (had)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Baca Juga :  Bupati Resmikan Taman Lokomotif Bojonegoro  

No More Posts Available.

No more pages to load.