Sinau Bareng KBO

oleh -601 Dilihat


Malang, kilasjatim.com: Mau usaha mendunia dan jagoan dalam bisnis on line. Yuk, belajar bareng KBO (Komunitas Bakoel On line), kegiatan ini bermanfaat bagi siapa saja, mahasiswa maupun ibu rumah tangga.

Menurut Shinta dari penggelolah Mall Sarinah Malang, kegiatan ini digelar untuk memeriahkan HUT Kota Malang yang ke 105 yang jatuh pada April ini.

“Di sini, teman-teman bakal diajak praktek dan belajar mengolah bisnis di era digital ini. Ini sngat bermanfaat bagi pelaku UKM agar lebih mendunia, go digital,” katanya.

Ia menyampaikan dalam KBO, peserta diajarkan cara mengiklankan produk di Facebook. Tips dan trik membuat iklan di Instagram. Selain mengikuti kelas bisnis digital.

Sedang bagi para ibu ada kelas spesial dengan tema “Mengembangkan Industri Makanan dan Minuman “. Kelas ini cocok bagi start up muda yg kekinian dan milenial. Dipandu Tyas Widarti yang akrab disapa Momsky, praktisi UKM ternama.

Shinta menambahkan, bagi orang tua yang mengajak anak, tidak perlu khawatir. Ada lomba mewarna bagi anak-anak.

“Jadi orang mama-papa, tante ikut kelas KBO, anaknya mewarnai, weekend list family kan,” terangnya.

Adapun acara akan digelar Minggu (7/4), di Mall Sarinah Malang jam 07.00 sampai selesai. Kj5

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Baca Juga :  Salsa Cosmetic Sabet Penghargaan Bergengsi Brand Choice Award 2023