Pedalindo Kerahkan 20 UMKM Ikut Pameran JEEF 2024 di Grand City Surabaya.

oleh -782 Dilihat

Junius Bram Buntaran saat meninjau keikutsertaan UMKM Binaannya berpartisipasi di ajang Pameran JEEF yang berlangsung 5 – 10 November 2024 di Grand City Surabaya. (ist/dok)

KILASJATIM.COM, Surabaya – PEDALINDO (Perkumpulan Pedagang Jalanan Indonesia), ikut berpartisipasi di acara Pameran Jatim Emas Exhibition Fair (JEEF) yang berlangsung 5 – 10 November 2024 di Grand City Surabaya.

Junius Bram Buntaran, Founder sekaligus Ketua Dewan Pembina, mengatakan rasa bangganya karena PEDALINDO bisa aktif berpartisipasi dan berperan aktif di ajang bergengsi tersebut.

‘ Acara ini menjadi wadah bagi Pedalindo untuk memperkenalkan aneka produk binaan khususnya pada segmen kuliner kepada masyarakat luas. kali ini kami mengutus DPD Surabaya yang dikoordinir oleh Sudarwat dan 10 UMKM anggota binaan Pedalindo yang bertugas menjaga dan mengisi stand. Sedangkan dari DPD Sidoarjo dikoordinir Dwi Larasati / Soraya juga mengerahkan 10 orang yang bertugas selama berlangsungnya event,” ujar Bram.panggilan akrabnya, seraya menambahkan Pedalindo menempati stand C2 no 1 dan 2.
Bram juga menyampaikan antusiasnya berpartisipasi dalam JEEF 2024.

“Ini adalah kesempatan emas bagi Pedalindo untuk berkontribusi dalam memajukan sektor perdagangan infornal yang relevan dengan Pedalindo di Jawa Timur. Melalui pameran ini, kami berharap dapat memperluas jaringan pemasaran binaan kami agar produk produknya bisa dikenal oleh masyarakat luas dan mampu berdaya saing kuat terhadap produk produk dari luar Negeri yang notabene saat ini menambah deretan menu kuliner Nuaantara,” imbuh Bram yang hadir langsung melihat dari dekat dengan mengunjungi both peserta.

JEEF 2024 merupakan inisiatif dari MAKI Jatim rangka HUT Profinsi Jawa Timur yang ke 79 yang diikuti ratusan pelaku UMKM dan ekonomi kreatif dari seluruh Jawa Timur.

Baca Juga :  54 Perusahaan Berpartisipasi Paparkan KInerja di Public Expose LIVE.

“Besar harapan kami agar event event seperti ini bisa terlaksana dengan rutin bahkan menjadi agenda yang berkelanjutan sehingga ekonomi kreatif bisa semakin berkembang
organisasi masyarakat yang fokus pada berbagai kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan anggotanya dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat luas,” pungkas Bram. (nov)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.