Foto: Tqi
KILASJATIM.COM, Malang – Kabar terbaru bagi pencinta game ASUS Republic of Gamers (ROG) menghadirkan dua Next-Level AI Gaming Laptop, ROG Zephyrus G16 (GA605) dan TUF Gaming A14 (FA401). Serta handheld gaming PC powerfull ROG Ally X (RC72LA).
“Potensi pasar masih cukup tinggi, dari data per tahun empat juta unit potensi pasar untuk semua rangkain produk,” kata Muhammad Firman, Head of Public Relations ASUS Indonesia, dalam acara bertajuk “Next-Level Gaming: Unleash The Power of AI With Next-Level ROG and TUF” di Hotel Harris, Kamis (12/09/2024).
Menurutnya produk tersebut sengaja dihadirkan untuk memenuhi kebutuhan gamers, profesional, konten kreator, mahasiswa dan pelajar yang membutuhkan lapor serba cepat dan tahan banting.
ROG Zephyrus G16 (GA605) laptop dengan desain ultra-modern yang ringan, menggunakan CNC-machined chassis. Berbobot 1,85 kg dan tebal 1,49 cm, menjadikannya salah satu laptop gaming paling tipis di kelasnya.
Salah satu fitur unggulan dari ROG Zephyrus G16 (GA605) adalah layar ROG Nebula Display yang menggunakan panel OLED, dilengkapi dengan teknologi VRR (Variable Refresh Rate). Dengan refresh rate yang dapat disesuaikan melalui NVIDIA G-SYNC, layar ini menawarkan pengalaman gaming yang mulus tanpa tearing dan stuttering.
Sedang Asus TUF Gaming A14 (FA401) hadir dengan desain yang kompak dan ringan, menjadikannya salah satu laptop gaming 14 inci paling tipis di kelasnya. Dengan ketebalan 1,69 cm dan bobot sekitar 1,46 kg, laptop ini menawarkan portabilitas tinggi tanpa mengorbankan durabilitas. Konstruksinya yang tangguh telah lolos uji ketahanan berstandar US Military Grade.
Laptop ini tidak hanya cocok untuk gaming on-the-go, tetapi juga untuk kegiatan produktivitas lainnya. Dengan desain tangguh dan performa yang handal, ia adalah solusi tepat bagi yang mencari laptop untuk berbagai kebutuhan.
Handheld Gaming PC ROG Ally X hadir dengan berbagai peningkatan signifikan berdasarkan masukan dari para gamers. Salah satunya penyimpanan, menggunakan M.2 2280 PCIe Gen4 SSD berkapasitas 1TB, serta memori 24GB LPDDR5X-7500 meningkatkan performa gaming.
Memori yang besar, mendukung iGPU Radeon pada Ryzen Z1 Extreme dengan VRAM hingga 8GB, sementara 16GB sisanya digunakan untuk aplikasi dan game. Dengan kapasitas daya baterai ROG Ally X 80Wh, hampir dua kali lipat dari model sebelumnya.
“Dengan peningkatan ini, sesi gaming bisa berlangsung lebih lama tanpa khawatir kehabisan daya. Bobot perangkat ini 678 gram. Jadi mudah untuk di pegang. Melalui produk ini kami berharap bisa menjawab kebutuhan seluruh konsumen, terutama di Malang,” terang Nadia Tasya, Consumer Product PR ASUS Indonesia. (tqi)