Justin Gaethje Segera Pensiun, UFC Bakal Berpengaruh

oleh -457 Dilihat

KILASJATIM.COM, Surabaya – Petarung top UFC, Justin Gaethje bakal segara pensiun. Ia mengaku, tiga tahun kedepan bakal undur diri dari olahraga itu.

Jelas tentu dengan absennya Justin Gaethje, bakal berpengaruh ke UFC. apalagi dengan melihat track record-nya yang memukau, bakal membuat fansnya merasa kehilangan.

Tentu pensiunnya sosok The Highlight bakal meninggalkan lubang menganga dalam hati para penggila tarung.

Selama ini, jagoan asal Negeri Paman Sam tersebut telah menelurkan sejumlah pertarungan ikonik.

Gaya berduel habis-habisan yang kerap ditunjukkan begitu menghibur termasuk saat dia bersua Michael Chandler tahun 2021 silam.

Gaethje sadar bahwa dia tak bisa selamanya di UFC. Cepat atau lambat dia pasti akan memutuskan gantung sarung tangan atau pensiun. Belakangan, dia menyibak rencana pensiunnya.

Petarung spesialis pendulang bonus itu mengaku hanya akan bertarung hingga usia 37 tahun.

Dengan dia yang saat ini sudah berusia 34 tahun, maka masih ada dua sampai tiga tahun lagi aksinya bisa dinikmati penggila tarung.

“Ini hanya masalah waktu,” ujar Justin Gaethje. (bbs/bkj)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Baca Juga :  Alex Pereira Menang Lawan Jan Blachowicz di UFC 291

No More Posts Available.

No more pages to load.