KILASJATIM.COM, Jakarta – Badan Pekerja Pemilihan Anggota (BPPA) Dewan Pers mengumumkan 18 nama calon anggota Dewan Pers periode 2025-2028. Dari nama-nama tersebut terdapat mantan menteri, mantan wakil KPK hingga eks anggota Kompolnas.
“18 nama ini merupakan kandidat yang terdiri dari unsur wartawan, pimpinan perusahaan pers dan unsur tokoh masyarakat yang masing-masing diwakili 6 kandidat,” kata Ketua BPPA, Bambang Santoso dalam siaran pers yang diterima kilasjatim.com, Rabu (19/2/2025).
Sekretaris BPPA, Wienda Parwitasari menambahkan, 18 nama tersebut nantinya akan dialkukan pemilihan yang sesuai dengan prosedur yang ditetapkan dan disepakati bersama.
“Kami berharap masukan dari masyarakat agar anggota Dewan Pers yang terpilih nanti memiliki kredibiltas, integritas serta komitmen terhadap kemajuan pers di Indonesia,” kata Wienda.
Masyarakat kata Wienda, bisa memberikan masukan atas nama-nama calon anggota Dewan Pers hingga kami (27/2/2025) melalui email BPPA@dewanpers.co.id.
“Masukan dari masyarakat akan menjadi salah satu pertimbangna BPPA dalam menetapkan sembilan anggota Dewan Pers terpilih,” pungkasnya.
Berikut 18 nama kandidat anggota Dewan Pers:
Unsur Wartawan:
- Abdul Manan
- Maha Eka Swasta
- Marah Sakti Siregar
- Muhammad Jazuli
- Sayid Iskandarsyah
- Wahyu Triyogo
Unsur Pimpinan Perusahaan Pers:
- Dahlan Dahi
- Eko Pamuji
- Paulus Tri Agung Kristanto
- Syamsudin Hadi Sutarto
- Totok Suryanto
- Yogi Hadi Ismanto
Unsur Tokoh Masyarakat:
- Albertus Wahyurudhantho
- Dahlan Iskan
- Komarudin Hidayat
- M. Busyro Muqoddas
- Ratna Komala
- Rosarita Niken Widiastuti