Dandim Ngawi Ajak Masyarakat Bersinergi Menuntaskan Buta Aksara  

oleh -1019 Dilihat
Dandim Ngawi mengikuti upacara Hari Aksara Internasional Ke 54 Tahun 2019 tingkat Provinsi Jawa Timur bertempat di alun-alun Merdeka, Kabupaten Ngawi, Rabu 6 November 2019.

KILASJATIM.COM, Ngawi – Dandim 0805/Ngawi, Letkol Arh Hany Mahmudhi,S.E., mengajak kepada seluruh elemen masyarakat untuk bersinergi peduli dalam menuntaskan buta aksara di Jawa Timur khususnya di Kabupaten Ngawi.

Hal tersebut disampaikan dandim saat menghadiri peringatan Hari Aksara Internasional Ke 54 Tahun 2019 tingkat Provinsi Jawa Timur bertempat di alun-alun Merdeka, Kabupaten Ngawi, Rabu 6 November 2019.

Dandim 0805/Ngawi, Letkol Arh Hany Mahmudhi,S.E., mengungkapkan bahwa sangat mendukung langkah yang diambil pemerintah daerah dalam mengentaskan buta aksara.

“Tujuan peringatan hari aksara internasional ini adalah untuk mengingatkan masyarakat internasional akan pentingnya melek aksara bagi individu, komunitas, dan masyarakat. Serta mengingatkan perlunya upaya yang intensif dalam upaya pemberantasan buta huruf,” kata dandim.

BACA JUGA: Bebaskan 10.000 Buta Aksara Quran, BNI Syariah Dukung Program Indonesia Bisa Baca Quran

Kabupaten Ngawi dipercaya menjadi tuan rumah peringatan Hari Aksara Internasional (HAI) Ke-54 tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2019. Puncak acara tersebut akan dipusatkan alun-alun Merdeka Kabupaten Ngawi.

Peringatan Hari Aksara Internasional ke 54 Tahun 2019 tingkat Provinsi Jawa Timur ini mengambil tema “Ragam Budaya Lokal dan Listerasi Masyarakat”

Peringatan Hari Aksara Internasional 2019 tidak sekadar seremonial. Panitia lokal dan provinsi sudah mempersiapkan berbagai kegiatan yang dinilai bisa membangkitkan semangat pejuang pendidikan dalam memberantas buta huruf. (*/pen/kj27)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Baca Juga :  PTPN XI Bersinergi Holding Perkebunan, Restrukturisasi Perbaikan Model Bisnis dan Transformasi EBITDA

No More Posts Available.

No more pages to load.