Bupati Lumajang Resmikan Kebun Desa ‘Kampoeng Biru Deun’ di Kaliboto Lor  

oleh -581 Dilihat
Bupati Lumajang meresmikan Kebun Desa 'Kampoeng Biru Deun' di Desa Jaliboto Lor dengan penandatanganan prasasti.

KILASJATIM.COM, Lumajang – Bupati Lumajang, Thoriqul Haq meresmikan Kebun Desa ‘Kampoeng Biru Deun’ di Desa Jaliboto Lor, Jumat (27/12/2019). Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati.

Kebun Desa ‘Kampoeng Biru Deun’ merupakan istilah yang menyebutkan kebun desa berwarna hijau pada masyarakat suku Madura. Kebun Desa ini dikelola melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Kaliboto Lor.

Cak Thoriq menyampaikan bahwa inovasi yang dilakukan oleh BUMDes Kaliboto Lor menjadikan bangunan kuno dan lahan perkebunan sebagai wahana wisata edukasi merupakan sesuatu yang patut diapresiasi. Menurutnya tempat ini menjadi wisata alternatif yang menarik karena bisa berwisata sekaligus mengenal berbagai tanaman perkebunan dan cara berbudidaya madu.

“Ayo ditingkatkan lagi produktifitas BUMDes di Desa Kaliboto Lor ini, sehingga kedepan masyarakat bisa lebih meningkat pendapatannya, desa juga lebih bisa mendapatkan hasil dari usaha yang dimiliki,” katanya.

BACA JUGA: Wabup Lumajang Minta ASN Bekerja Jujur dan Amanah  

Dalam kesempatan itu, Bupati juga mengajak masyarakat Kaliboto Lor khususnya pelaku usaha untuk lebih meningkatkan kualitas produknya. Ia menyampaikan bahwa nantinya Pemkab. akan mendukung penuh produk usaha terutama produk dari peaku Usaha Kecil dan Mikro di Lumajang dengan berbagai program yang telah disiapkan pemerintah seperti pengenalan produk dan membuat packaging produknya lebih menarik.

“Kewajiban kami Pemerintah Kabupaten memfasilitasi supaya disini semakin banyak yang bertransaksi, serta banyak orang yang melakukan kegiatan – kegiatan usaha,” katanya. (kominfo/kj13)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Baca Juga :  Kecamatan dan Desa di Banyuwangi Serentak Fasilitasi Pasar Takjil Ramadan

No More Posts Available.

No more pages to load.