Bergabung dengan Shopee  Bisnis Supermarket Bonnet Catatkan Kenaikan Penjualan 800%

oleh -1587 Dilihat

Business Development Manager Bonnet Supermarket Evelyn Soetanto, bersama Country Brand Manager Shopee Rezki Yanuar (tengah) saat di Surabaya Senin (28/05/2018)

SURABAYA, kilasjatim.com: Bonnet Supermarket yang hanya ada di Surabaya dan dulunya hanya bisa diperoleh dengan cara mendatangi lokasi, maka sejak tahun lalu, bagi pembeli bisa dilakukan melalui online. Cukup bika aplikasi Shopee, maka belanja berbagai kebutuhan bisa dilayani dengan cepat.

Diakui Business Development Manager Bonnet Supermarket Evelyn Soetanto,
supermarket Bonnet sudah berjalan 30 tahun yakni sejak 1988. Seiring perkembangan jaman yang trennya belanja lewat online. Maka Bonnet pun mulai tergiur bisnis “daring” pada pertengahan 2017 silam dengan bergabung bersama e-commerceShopee.

“Meski Bonnet supermarket sudah 30 tahun dan Shopee baru 3 tahun, namun kami ingin bergabung dan jadi bagian dari turut serta mengikuti perkembangan zaman. Tujuan kami jika selama ini hanya menjangkau pasar Surabaya, maka bergabung dengan Shopee bisa menjangkau pasar seluruh Indonesia,” kata Evelyn di Surabaya, Senin (28/5/2018).

Dalam kurun waktu 6 bulan pertama sejak bergabung dengan Shopee, penjuala  Bonnet mengalami pertumbuhan yang sangat pesat hingga 800 persen.

“Kami merasakan pertumbuhan bisnis online secara signifikan, enam bulan pertama sejak bergabung ada peningkatan 800 persen,” ungkap Evelyn.

Secara keseluruhan proporsi penjualan “daring” melalui Shope,  Supermarket Bonnet mencapai 15 persen.

Pada kesempatan yang sama, Country Brand Manager Shopee Rezki Yanuar mengungkapkan, kerjasama dengan Bonnet memperkuat komitmen perusahaannya memberikan pengalaman belanja “daring” terbaik bagi masyarakat.

“Shopee memberikan ragam pilihan produk dan membantu mereka memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan mudah dan nyaman,” jelas Rezki.

Ditambahkan, secara umum tren belanja online berkembang pesat dalam beberapa tahun terakhir. Terutama pada periode tertentu seperti momen ramadan. Shopee sendiri menggelar program Big Ramadan Sale, dari even ini terjadi peningkatan khususnya produk kebutuhan sehari hari mulai dari popok bayi, sabun, minyak goreng dan produk makanan serta minuman lainnya.

Baca Juga :  Shopee Rayakan 6 Tahun Kebersamaan Hadirkan Festival Terbesar Akhir Tahun 12.12 Birthday Sale 

“Kerjasama kami dengan Bonnet Supermarket memperkuat komitmen Shopee yang senantiasa memberikan pengalaman belanja online terbaik bagi pengguna setia kami dengan memberikan ragam pilihan produk untuk memenuhi kebutuhan sehari hari dengan mudah dan nyaman,” urai Rezki.(kj2)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.