Bapenda Kota Malang Mantapkan Langkah Genjot PAD

oleh -880 Dilihat
Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji hadir sekaligus membuka FPD Bapenda Kota Malang.

KILASJATIM.COM, Malang – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Malang menggelar Forum Perangkat Daerah dalam rangka penyusunan Rencana Kerja (Renja) tahun 2021 di Hotel Tugu Kota Malang, Rabu (26/02/2020). Forum ini dibuka oleh Wali Kota Malang, Drs. H. Sutiaji yang hadir bersama Wakil Wali Kota Malang, Ir. H. Sofyan Edi Jarwoko dan Sekda Kota Malang, Drs. Wasto, SH, MH.

Wali Kota Malang Sutiaji pada kesempatan ini memberikan arahan langsung Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Malang dapat terus meningkat sehingga harapannya kemandirian daerah dapat tercapai, karena setiap daerah saat ini juga dituntut mandiri secara ekonomi.

Sutiaji menambahkan, Bapenda Kota Malang juga harus semakin tegas dan gencar melakukan pengawalan kepada para wajib pajak, termasuk melakukan penertiban izin yang selama ini masih belum bisa dilakukan secara maksimal.

BACA JUGA: PNS Pemkot Malang Formasi Tahun 2018 Diambil Sumpah

“Saya minta Bapenda Kota Malang harus terus memantapkan kinerja, dimana tidak hanya berorientasi kepada PAD saja tetapi juga menata mindset masyarakat ke depan,” ucap Sutiaji, Rabu (26/2/2020).

Agar itu semua bisa menjadi kenyataan, momen seperti forum perangkat daerah ini sangat penting untuk bersama mengali berbagai masukan untuk kebaikan di masa depan, mengingat forum ini dihadiri para stakeholder, akademisi dan para pelaku dunia usaha.

Sementara itu Kepala Bapenda Kota Malang, Ir. Ade Herawanto, MT mengungkapkan Bapenda Kota Malang memiliki komitmen kuat untuk menyukseskan penerimaan pajak. “Kegiatan ini adalah usaha untuk bersama-sama meningkatkan pelayanan kepada masyarakat serta menunjang upaya Pemkot Malang untuk meningkatkan PAD dari sektor pajak,” jelas Ade. (hms/kj15)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Baca Juga :  Warga Kota Malang Manfaatkan Program Sunset Policy IV  

No More Posts Available.

No more pages to load.