Artikel Kesehatan SehatQ dan Tips Tidak Panik saat Sakit

oleh -547 Dilihat

foto Istimewa /www.sehatq.com

KILASJATIM.COM, JAKARTA: Membaca artikel kesehatan yang berkualitas, seperti yang bisa Anda jumpai dalam fitur SehatQ, bukan hanya bisa memberi Anda pemahaman atau informasi terkait tips-tips kesehatan. Artikel-artikel kesehatan yang ada di SehatQ ini juga bisa menjadi penghalau kepanikan ketika Anda mulai merasa tidak enak badan.

Tidak jarang orang mudah panik ketika tubuhnya merasa tidak enak ataupun ketika anggota keluarganya mengeluhkan kondisi sakit. Padahal dengan kepanikan tersebut, kondisi tubuh tidak bisa membaik begitu saja. Justru kepanikan bisa membuat kondisi badan semakin parah karena ditimpali oleh rasa stres berlebih.

Tindakan tepat tanpa kepanikan berlebih sebaiknya segera Anda lakukan agar kondisi sakit tidak semakin menjadi-jadi. Untuk urusan mengatasi kepanikan dan menangani sakit yang dirasa, beberapa cara di bawah ini patut Anda coba.

Kenali Tanda yang Dirasakan Tubuh

Tubuh terasa tidak enak belum tentu menjadi tanda kegawatdaruratan. Jika tidak gawat darurat, Anda jangan panik berlebihan. Untuk itu, ketika mulai merasakan ketidaknyamanan menyangkut kesehatan, yang pertama-tama harus Anda lakukan adalah mengenali terlebih dahulu tanda-tanda pada tubuh. Jika tidak ada tanda seperti sesak napas, nyeri dada hebat, ataupun kejang; simpan dulu kepanikan Anda dan segera lakukan langkah pengurangan gejala yang dibutuhkan.

Intip Artikel Kesehatan Terpercaya

Banyak informasi yang bisa Anda peroleh dari sebuah artikel kesehatan. Anda bisa mencocokkan gejala yang Anda rasakan dengan gejala suatu penyakit lewat artikel yang terpercaya. Lewat artikel yang sama, Anda pun bisa melihat langkah-langkah penanganan awal apa yang bisa diberikan untuk mengurangi rasa sakit yang dirasakan. Tentunya, Anda mesti selektif mencari artikel kesehatan untuk dibaca. Bacalah artikel kesehatan yang memiliki sumber yang jelas, terpercaya, serta padat berisi seperti yang ada di platform konsultasi kesehatan online SehatQ.

Baca Juga :  Kapolri Harus Tangkap Gembong Mafia Tambang Nikel di Blok Mandiodo

Cari Bantuan Terdekat

Anda mungkin merasa tidak sanggup melakukan sesuatu sendirian ketika merasakan sakit yang membuat badan super tidak nyaman. Memang sebaiknya ketika Anda sakit, ada orang yang menemani. Inilah saatnya bagi Anda untuk mencari bantuan. Hubungilah keluarga, kerabat, ataupun sahabat Anda yang berlokasi tidak jauh jika merasa membutuhkan pendampingan. Mereka bisa membantu mengantarkan Anda untuk keperluan berobat sampai menjaga Anda untuk menghindarkan dari kondisi yang tidak diinginkan.

Segera Berobat

Artikel kesehatan yang Anda baca bisa jadi terpercaya dan isinya mumpuni. Namun, dalam beberapa kasus penyakit, Anda tetap memerlukan penanganan dokter untuk pengobatan yang lebih tepat. Apalagi, beberapa jenis obat yang Anda butuhkan bisa jadi tidak bisa didapatkan tanpa resep dokter. Segeralah pergi berkonsultasi dengan dokter ke fasilitas kesehatan terdekat. Selain berobat dengan tatap muka langsung, Anda juga bisa melakukan telemedicine untuk berkonsultasi online dengan dokter yang Anda inginkan. Untuk hal telemedicine ini, platform SehatQ bisa menjadi pilihan terbaik karena mudah diakses, harga terjangkau, sampai pilihan dokter beragam yang semuanya sudah terdaftar sebagai bagian anggota Ikatan Dokter Indonesia. Jadi, tidak ada alasan ragu dengan para dokter yang ada di platform konsultasi kesehatan online ini.

Minum Obat dan Istirahat

Anda mungkin mendapatkan beberapa resep obat untuk segera mengurangi rasa sakit dan ketidaknyamanan yang tubuh Anda rasakan. Minumlah obat tersebut sesuai aturan dan dosis yang diberikan dokter. Percaya tidak percaya, mengonumsi obat yang diberikan dokter akan memberi sugesti lebih besar untuk kesembuhan dan menghindarkan Anda dari kepanikan. Jangan lupa untuk menambah waktu istirahat Anda karena kunci dari berbagai penyakit tidak jarang adalah istirahat yang cukup. Dengan beristirahat, Anda pun bisa menepis berbagai pikiran negatif soal kondisi tubuh Anda.

Baca Juga :  Vaksinasi Covid 19 Menyasar Kalangan Industri Jasa Keuangan

Membaca adalah jendela dunia, termasuk dalam membaca artikel kesehatan. Dengan artikel kesehatan yang tepat dari SehatQ, bukan hanya kepanikan yang bisa diredam, melainkan juga penanganan rumahan yang tadinya tidak Anda pikirkan bisa Anda peroleh. kj5

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.