Antisipasi Corona, PT KAI Operasikan Rail Clinic Keliling

oleh -872 Dilihat
PT KAI operasikan Rail Clinic Keliling.

KILASJATIM.COM, Surabaya – Menyikapi ditemukannya penderita virus corona atau Covid-19 di Indonesia, PT KAI Daop 8 Surabaya mengoperasikan Kereta Kesehatan atau Rail Clinic 2020 di lintas Mojokerto–Surabaya–Bojonegoro.

Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Suprapto di konfirmasi, Senin (9/3) mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari program road show KA Kesehatan di lintas selatan dan utara.

“Dalam pelaksanaanya, petugas kami menerangkan cara agar terhindar virus corona. Selain itu, saat sesi pembagian masker, dibagikan pula bunga sebagai simbol dukungan doa agar Masyarakat tetap memelihara kedamaian dan tidak panik dalam menghadapi virus ini,” jelasnya.

Selain itu, agar memberikan nuansa hiburan, hadir pula Robot Transformer dalam acara sosialisasi kepada para penumpang di Stasiun Gubeng. Manusia robot ini ikut mengkampanyekan langkah pencegahan penyebaran penyakit Corona dengan cara membentangkan poster.

BACA JUGA: PT KAI Daop 8 Sosialisasikan Peduli Keselamatan Berlalu Lintas di Perlintasan Sebidang  

“Dijalankannya Rail Clinic dan Kereta Inspeksi mengelilingi Pulau Jawa adalah sebagai upaya KAI agar tidak terjadi penyebaran virus corona di area Stasiun dan Kereta Api,” ujar Suprapto mewakili Direktur Utama KAI Edi Sukmoro.

Pada kesempatan itu, PT KAI melakukan pelayanan kepada masyarakat berupa pemeriksaan kesehatan, pembagian masker, pembagian pamflet, dan penyuluhan kesehatan tentang virus corona, cuci tangan, pemakaian masker, dan etika batuk & bersin.

Menjaga kebersihan sarana kereta, KAI melakukan pencucian interior dan eksterior kereta secara rutin setiap sebelum perjalanan dengan menggunakan bahan kimia untuk sterilisasi. KAI juga menyiagakan petugas kebersihan baik di stasiun maupun selama perjalanan. Bantal yang disediakan di kereta pun selalu dalam kondisi baru tercuci bersih setiap pergantian penumpang.

Baca Juga :  Bumi Atas Angin Bojonegoro Ramai Dikunjungi Wisatawan  

“Hand sanitizer juga mulai kami sediakan di stasiun, kereta makan, pos kesehatan, kantor, dan titik-titik lainnya,” tambahnya.

Demi efektivitas pencegahannya, KAI juga mengajak penumpang untuk menjaga kesehatan diri dan memakai masker jika sedang sakit. (kominfo/kj9)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.