Muscab HIPMI Surabaya 2019 – 2022 Lebih Aktif Berkontribusi Diperekonomian

oleh -510 Dilihat

 

Dua Calon Ketua Umum BPC HIPMI Surabaya, Anantha Wijaya (1) dan Muhammad Luthfy (3)  saatpaparan visi dan misi Sabtu (30/03/2019)

 

SURABAYA, kilasjatim.com:- Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI ) Badan Pengurus Cabang (BPC)
Kota Surabaya dalam waktu dekat bakal menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) untuk memilih ketua umum periode 2019 – 2022 pada 7 April 2019 di Graha Kadin Surabaya.

Ketua BPC HIPMI Surabaya periode 2016 – 2019, Kuswana Mandiri Septian mengatakan, sedianya masa kepengurusannya sudah berakhir pada Februari 2019 lalu. Jika pada akhirnya pelaksanaan Muscab digelar April karena berbagai hal dan digelar bersamaan dengan pilihan presiden.

“Suasananya dan atmosfernya terkesan seperti pelaksanaan pilpres, jadi ramai dan seru,’ kata Kuswana Sabtu (30/03/2019).

Untuk menjaring caketum (calon ketua umum) HIPMI Surabaya dilakukan dengan membuka.pendaftaran pada 22 – 28 Maret 2019 dan berhasil menjaring dua nama yakni Muhammad Luthfy, pengusaha perkapalan dan Anantha Wijaya, kontraktor.

Kuswana berharap, ketua umum terpilih nanti bisa terus menambah jumlah anggota Hipmi Kota Surabaya yang saat ini baru 400 orang. Pihaknya juga ingin agar hubungan antar anggota juga semakin erat.

“HIPMI ke depan harus terlibat aktif dan berkontribusi bagi perekonomian di Kota Surabaya. Saat ini anggota kami, sudah berkontribusi bagi industri Surabaya. Seperti usaha kafe dan sejenisnya,” urainya.

Sementara itu dalam penyampaian visi dan misi juga dilakukan pengundian nomer pilihan. Caketum Anantha Wijaya keluar dengan kompetensi pilihan 1 dan Muhammad Luthfy no 2.

Dalam penyampaian visi dan misinya Anantha berjanji akan meningkatkan sinergi antara Hipmi dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya dan lembaga pemerintah lainnya.

Baca Juga :  PDIP Kecam Penyelewengan PKH di Lamongan

“Program saya pertama bersinergi dan menjalin hubungan baik dengan instansi dan pemerintahan kota Surabaya, kemudian menggandeng Karang Taruna yang ada di kelurahan di seluruh penjuru Surabaya. Kami akan menggali potensi usaha yang bisa dikembangkan. Ke depan, Hipmi bersama Karang Taruna juga bisa membuat kegiatan seperti bazaar murah,” ujar Anantha.

Sementara Muhammad Luthfy paparan visi misinya akan berupaya membuat Himpi bisa lebih berintegritas dan memiliki nilai jual tinggi. Selama ini Hipmi Kota Surabya kurang begitu dikenal masyarakat dan pemerintah.

‘Saya akan membuat program agar Himpi Kota Surabaya bisa lebih diperhatikan. Selain itu juga menggali potensi anak muda untuk menjadi anggota dengan mengedukasi bisnis usaha yang dijalankan agar bisa lebih berkembang,” tegasnya.

Saat ini yang menjadi tugas utama ketua terpilih nantinya Kuswana berharap agar bisa menambah jumlah keanggotaan HIPMI, yakni dengan menyasar kalangan mahasiswa untuk menjadi anggota baru HIPMI Perguruan Tinggi (PT), supaya bisa menumbuhkan pengusaha-pengusaha baru yang bisa mengembangkan organisasi tersebut.

“Saat ini kami sudah menggandeng 12 perguruan tinggi yang ada di Surabaya dengan jumlah anggota sebanyak 700- an orang untuk merangkul start up di kalangan mahasiswa. Mahasiswa bisa melihat dan belajar dari anggota HIPMI yang sudah ada untuk memberikan gambaran akan menjadi apa mahasiswa itu kelak,” urai Kuswana

Saat ini anggota HIPMI mencapai 400 orang dengan jenis usaha yang cukup luas, mulai dari kuliner, salon hingga bisnis pengadaan. Sedangkan bentuk pengembangan anggota, HIPMI akan merangkul semua elemen pengusaha yang ada saat ini, termasuk pelaku usaha rintisan. (kj2)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News