Jamu Tradisional Penambah Imunitas Sajian Saat Pandemi di Favehotel Sidoarjo

oleh -593 Dilihat

KILASJATIM.COM, Sidoarjo – Jamu atau dikenal juga sebagai obat tradisional di Indonesia banyak dijumpai dan masih dipercaya sebagai salah satu obat tradisional yang bermanfaat bagi tubuh terlebih di masa pandemi seperti saat ini.

Dari sekian banyak jenis jamu tradisional yang sering kita jumpai adalah kunyit asem, beras kencur, kudu laos, temulawak atau yang paling populer adalah sinom yang dipercaya bermanfaat menambah nafsu makandan mengatasi peradangan lambung atau maag.

Favehotel Sidoarjo yang terletak di jalan jenggolo no 15 Sidoarjo memberikan tambahan menu sehat di setiap sarapan pagi dengan menyediakan beraneka jamu tradisional untuk tamu yang menginap maupun tamu yang ingin sarapan pagi di hotel berbintang 3 dibawah naungan operator hotel terbesar di Asia Tenggara, Archipelago International.

Terdapat 3 jenis jamu tradisional yang di rotasi setiap harinya di Lime Restaurant dari mulai jamu kunyit asam, beras kencur dan sinom tersedia dari pukul 06.00 sampai pukul 10.00.

“Selain disediakan berbagai macam menu pilihan dengan kandungan gizi dan protein berimbang di setiap paginya, saya dan keluarga merasa puas dengan pelayanan favehotel Sidoarjo, terlebih di masa pandemi seperti sekarang ini dengan disediakannya jamu tradisional. Terlebih saya dan keluarga sangat menyukai jamu tradisional sinom yang disajikan pagi ini.” ujar Agung Wibowo, salah satu tamu yang menginap di kamar funroom.

Sementara itu, Nuansa Kavian, Food & Beverage Manager favehotel Sidoarjo menambahkan, dengan adanya penambahan beberapa macam jamu tradisional di setiap sarapan pagi, kami berharap bahwa tamu tamu akan mendapatkan tambahan asupan vitamin yang diperlukan oleh tubuh terlebih di masa pandemi seperti saat ini.

Baca Juga :  Selama Pandemi SIG Berhasil Bukukan Laba Tahun 2020 Sebesar 16,73 Persen

Hotel yang telah tersertifikasi oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia ini juga menerapkan protokol kesehatan dari mulai kedatangan tamu dengan disediakan tempat cuci tangan dengan menggunakan sensor serta pengecekan suhu badan di pintu masuk area lobi dan penempatan hand sanitizer dengan menggunakan sensor di semua area hotel meliputi area restoran, area lobi, area ruang pertemuan serta di setiap koridor kamar di hotel yang berkonsep artistik desain tersebut. (kj2)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.