“Djoerig Salawe’ Kisah Penggila Judi Togel Berteman dengan Setan

oleh -1869 Dilihat

 

KILASJATIM.COM, Jakarta – Rumah produksi MBK Productions mencoba mengangkat kisah nyata yang sering dilakukan masyarakat seperti permainan judi Toto gelap (togel). Untik mendapatkan nomer jitu seringkali warga minta bantuan setan .

“Nah kisah tersebut yang coba kami angkat ke layar lebar dengan layar belakang masyarakat Sunda di tahun 1970 – 1980 dimana ketika itu judi togel tengah berjaya. Judul filmnya Djoerig Salawe,” kata
Sahrul Gibran, sang sutradara.

Untuk mengenalkan lebih dekat kepada masyarakat pecinta film horor Indonesia, pada Rabu (12/2/2020), bertempat di Studio Plaza Senayan XXI
MBK pun telah merilis teaser trailer dan poster film bergenre horor bertajuk ‘Djoerig Salawe’ ini dengan menghadirkan para pemainnya seperti Joe P Project, Fico Fahreza, Aming, Ben Kasyafani, Nadine Alexandra, Anyun, Babe Cabita, Dimas Andrean, Gabriella Desta, Inggrid Widjanarko, Mongol dan Candil.

‘Djoerig Salawe’ ini bercerita tentang Adang dan Asep yang bersaing menjadi calon lurah. Meski menang dalam pemilihan, Adang pun bangkrut dan ditinggal istri, lalu ia pergi ke dukun untuk mendapatkan kekayaan dengan cara bermain judi.

Selain bersaing mendapatkan jabatan, Adang dan Asep pun berlomba memikat hati seorang gadis kembang desa bernama Mince.

“Kami coba menyuguhkan adegan yang mencekam dan disisipkan nuansa komedi.Selama ini film horor kan mendebarkan dan brutal. Sekarang penonton mendapat tontonan horor kombinasi komedi,” ujar Sahrul, di Studio Plaza Senayan XXI, Rabu (12/2).

Teaser berdurasi satu menit itu dibuka dengan Adang yang harus mencabut nisan dari kuburan orang meninggal sehari sebelumnya. Adang melakukan itu atas dasar perintah dukun Rojan yang sudah disogoknya dengan jabatan wakil lurah.

Baca Juga :  Makna Kelinci dan Telur Jadi Simbol Paskah

Selanjutnya, keadaan desa mencekam setelah mayat yang dicabut nisannya itu bergentayangan menakuti masyarakat. Namun, terlihat Adang diteror hantu tersebut dan mengancam akan membakar nisannya. Selanjutnya bagaimana? sebaiknya biar tidak penasaran kita tunggu bersama yang rencananya, ‘Djoerig Salawe’ ini bakal tayang di bioskop seluruh Indonesia mulai 26 Maret 2020 mendatang. (kj5)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.