Antusiasme Pengusaha Muda Di Ajang Pujasera Bisnis Connectpedia.id

oleh -517 Dilihat

SURABAYA,kilasjatim.com: Sekitar 850 peserta yang mayoritas pengusaha muda terlihat cukup antusias mengikuti kegiatan bisnis dalam ajang, Pujasera Bisnis By Connectpedia.id selama empat hari di Surabaya.

Dalam sambutannya, Founder of CONNECTPEDIA.ID, Dr. Sandy Wahyudi mengatakan, Pujasera Bisnis Jilid 2, pekan kedua diawali dengan opening speech oleh Iis Hendro Gunawan selaku Ketua Dharma Wanita Persatuan, Ketua Gabungan Organisasi Wanita, Kota Surabaya.

Sandy Wahyudi mengatakan, Pujasera Bisnis 2019 mengaturkan banyak terimakasih atas antusiasme, semoga dapat memberikan manfaat yang maksimal, dan turut mengembangkan bisnis yang sudah datang baik untuk talkshow maupun konsultasi.

“Saatnya kolaborasi dan bersinergi untuk menciptakan sesuatu yang inovatif, memiliki keunikan dan diferensiasi.” ujarnya kepada wartawan di Surabaya, Selasa (06/08/19).

Dirinya menambahkan, selamat dan semangat untuk Connectpedia dan tahun depan Pujasera Bisnis siap dilaksanakan di Balai Kota Surabaya.
Ia menerangkan untuk mencapai kesuksesan bisnis di era milenial, kini tidak bisa mengandalkan personal tapi tim, dengan slogan saat ini “Superman is Dead, sekarang saatnya era Superteam”.

Sandy menerangkan, setelah membahas Family Business, Human Resources & IT serta Digital Marketing, di minggu ke-2 ini Pujasera Bisnis 2019 dilanjutkan dengan topik Marketing yang dibawakan oleh Dr. Sandy Wahyudi (DSW) sebagai moderator dengan 3 narasumber yaitu Dr. Gancar Premananto, dr. Lanny Juniarti dari Miracle Clinic & Perry Ang dari PT Jamu Iboe Jaya.

Selanjutnya Cash Flow Management  dengan narasumber Tjiam Kian Lim dari Kapal Api Global & Chris Susanto – Executive President AMA Surabaya. Pujasera Bisnis Jilid 2 by Connectpedia akan di tutup dengan sesi Organizational Development yang dibawakan oleh Galatia Chandra dari Kalbe Internasional, Yantje Wongso – Founder Air Minum Biru & Ronald Walla – Wismilak.

Baca Juga :  Didominasi Pemudik Lama, Tiket Mudik Gratis Puspa Agro Tersisa 25 Persen

“Rangkaian Pujasera Bisnis 2019 ditutup oleh Muhammad Luthfy selaku ketua HIPMI BPC Surabaya dan juga diakhiri dengan launching tema Pujasera Bisnis 2020, yaitu The Game Changer.”ungkapnya. kj3

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News